(0232) 875847 [email protected]

[stikku.ac.id] – Pusat Pengembangan Karir (PPK) STIKes Kuningan kembali menggelar webinar STIKKU Career Expo Virtual 2022 yang dilaksanakn secara virtual melalui zoom dan youtube, Kamis (21/07) dan diikuti oleh sejumlah mahasiswa semester VIII dari program studi Keperawatan, Kebidanan dan Kesehatan Masyarakat dan juga beberapa alumni STIKes Kuningan.

Acara webinar kali ini menghadirkan para narasumber dari berbagi bidang dan ahlinya seperti diantaranya, Asep Mukhtar Kelana, S.KM (Kepala Personalia RS Ciremai) yang memaparkan materi tentang pemaparan memasuki dunia kerja bagi tenaga Kesehatan, M. Fadri Al Baihaqi., S.KM., MH (OHS Specialist PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk) yang membahas tentang Prospektif Kerja Tenaga Kesehatan di Bidang Industri. Fathoni Asyrof Duata., SH (Direktur PT. Carteker Solusi Utama) yang membahas tentang Peluang Kerja dan Tantangan Menjadi Caregiver dan narasumber terakhir yakni Aliy Hafiz, S. Kom., M.T.I (Ketua RTIK Kota Bandar Lampung yang mempresntasikan tentang Pengembangan Revolusi Digital Dalam Berwirausaha.

Selain itu, acara STIKKU Career Expo 2022 juga menghadirkan temu kangen alumni & sharing pengalaman kerja Bersama para alumni seperti Ns. Anggi Amrulloh., S.Kep  yang sudah bekerja di Unit Tugas UPTD Puskesmas Cilebak Kuningan, Rika Ayu Fauziah., S.KM yang bertugas di Unit Tugas UPTD Puskesmas Cigandamekar   Kuningan, Desi Lismawati., A.Md.Keb yang bekerja di Unit Tugas UPTD Puskesmas Maelang Sulawesi Utara, dan terakhir yakni Atin Supriatin, S. Kep sebagai Caregiver di Hidamari Jepang

Ketua STIKes Kuningan, Dr.H. Abdal Rohim, S.Kp. MH dalam sambutanya mengajak kepada seluruh mahasiswa dan alumni untuk bersama-sama meningkatkan kemampuan dan kompetensinya dalam mempersiapkan diri menghadapi tantangan dan peluang sebagai tenaga kesehatan di dunia kerja.

“Saya berharap para peserta webinar STIKKU Career Expo Virtual 2022 dapat mengikuti acara dengan baik dan memanfaatkan kesempatan ini guna meningkatkan kemampuan dan kompetensi kita sebagai tenaga Kesehatan yang handal dan professional dalam menghadapi dunia kerja. Selamat mengikuti webinar dari awal sampai akhir semoga bermanfaat untuk kita semua.” ucap Ketua

Acara di pandu oleh moderator Ns. Ayip Syarifudin Nur., S.Kep salah satu alumni STIKes Kuningan yang saat ini sudah bekerja sebagai Dosen Keperawatan STIKes Kuningan dan mendapat sambutan dan respon yang positif dari para peserta yang terlibat aktif bertanya dan berdiskusi dengan para narasumber.

Diakhir sesi acara, panitia mengundang para alumni yang sudah bekerja baik di instansi pemerintah, lembaga terkait, perusahaan dan sektor swasta baik di dalam dan luar negeri aktif memberikan pengalamannya kepada mahasiswa STIKes Kuningan yang mengikuti acara tersebut.

Ade Nurzaman, S.Pd.I selaku kepala unit Pusat Pengembangan Karir (PPK) STIKes Kuningan mengaku sangat puas dapat terlaksananya acara tersebut dan berterima kasih kepada pengurus Yayasan Pendidikan Bhakti Husada Kuningan (YPBHK) dan sivitas akademika STIKes Kuningan yang sudah mendukung dan membantu lancarnya kegiatan STIKKU Career Virtual Expo 2022.