(0232) 875847 [email protected]

Kuningan – Sebagai bentuk komitmen STIKKu dalam mensukseskan Program Kerja Dinas Sosial dan Pemberdayaan Perempuan (Dinsos-PP) Kab. Kuningan yaitu Program P2WKSS (Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera), maka STIKKU mendelegasikan satu orang dosen Prodi Kesehatan Masyarakat untuk memberikan edukasi kesehatan kepada masyarakat di Desa Jambar sebagai desa binaan Program P2WKSS, Kamis (09/5).

Kegiatan tersebut diawali dengan acara pembukaan, pemberian edukasi kesehatan mengenai PHBs dan Kesehatan Lingkungan oleh narasumber dari Dinas Kesehatan kepada 70 orang peserta yang hadir, terdiri dari KK binaan dan para kader kesehatan.

Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian arahan dari Dinsos-PP oleh Hj. Iin Hartini, S.Sos, M.Si. Beliau menyampaikan bahwa program P2WKSS merupakan program rutin untuk memberdayakan KK binaan agar mereka berdaya secara ekonomi, sosial dan juga mampu meningkatkan kesehatan mereka. Tahun ini desa yang dibina adalah Desa Jambar, Kecamatan Nusaherang.

“Kita berharap warga desa Jambar bisa menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan sekitar, tidak hanya karena akan mengikuti program P2WKSS akan tetapi harus menjadi sebuah kebiasaan yang dilakukan oleh warga setempat, kegiatan pembinaan dan pemberdayaan ini akan berlangsung hingga Oktober 2019 dan setelah itu akan ada penilaian dari pusat ” ungkapnya

Acara kemudian dilanjutkan dengan pemberian edukasi kesehatan mengenai penyakit menular oleh Nissa Noor Annashr, S.KM,. M.KM, Dosen Kesehatan Masyarakat STIKes Kuningan. Dalam pemaparannya beliau menyampaikan bahwa dirinya sangat senang bisa membantu mensukseskan program P2WKSS di desa Jambar dan bisa mengedukasi kesehatan sekaligus bersilaturahmi dengan warga disana.

“Bagi saya ini adalah sebuah kepercayaan dari Dinsos PP dan STIKes Kuningan untuk bisa mengedukasi masyarakat di desa Jambar akan pentingnya kesehatan lingkungan terutama bagaimana mencegah penyebaran penyakit menular agar warga disini derajat kesehatannya meningkat,” ujarnya

Pada kesempatan itu juga Dinsos-PP melakukan pendataan kepada peserta yang hadir untuk mengetahui ada tidaknya usaha rumahan yang dikelola oleh masyarakat. Harapannya dari usaha tersebut dapat dibina melalui program ini. Dengan adanya kerjasama lintas sektor ini semoga tujuan dari program dapat terealisasi dengan baik.