(0232) 875847 [email protected]

Selamat kepada Ine Dwi Juniar Mahasiswa Prodi Kesehatan Masyarakat Semester 6 tingkat III STIKes Kuningan yang telah menjuarai Pemilihan Mahasiswa Berprestasi tingkat LLDIKTI Rayon IV pada tanggal 11 Maret 2019 bersama dengan 4 mahasiswa lainnya dari Universitas Wiralodra, STIKes Indramayu, Universitas Subang dan Universitas Majalengka.

Setelah menyisihkan kurang lebih 17 institusi di Rayon Wilayah IV, Ine dipastikan akan melaju ketahap selanjutanya.

“Alhamdulillah, saya sangat bersyukur bisa lolos dalam Pilmapres tahun 2019. Mudah-mudahan bisa membawa nama baik STIKKU ketahap selanjutnya.” kata Ine

Ketua Yayasan Pendidikan Bakti Husada (YPBHK) Kuningan, Prof. Dr. Hj. Dewi Laelatul Badriah, M.Kes., AIFO berharap kepada Ine agar bisa terus mengikuti proses pemilihan ketahap selanjutnya dan memberikan yang terbaik untuk STIKes Kuningan.

“Semoga langkahnya bisa terus melaju dan mampu menempatkan diri sejajar dengan para pendahulunya dari STIKes Kuningan yang pernah menempati urutan ke-6 dari seluruh PTS se-Jawa Barat Banten. Syukur-syukur bisa sampai ke puncak, karena tidak ada yang tidak mungkin” ucapnya

Saat ditemui ditempat yang terpisah Ketua STIKes Kuningan, H.Abdal Rohim,S.Kp.,MH menjelaskan bahwa Mahasiswa Berprestasi harus memiliki kemampuan yang mumpuni baik akademik maupun non akademik dan Ine adalah salah satu contohnya.

“Ine ini adalah model mahasiswa berprestasi yang memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik sehingga kita berharap bisa lolos jadi perwakilan dari LLDIKTI ke tingkat Nasional, insyaallah kami akan maksimalkan untuk terus membimbingnya.” ujarnya

Segenap keluarga besar STIKes Kuningan sangat bahagia atas pencapainnya, semoga keberhasilannya bisa menjadi inspirasi bagi mahasiswa STIKes lainnya.  (Humas)